top of page

Keunikan dan Fungsi Tang Kombinasi dalam Perbaikan



Ada banyak alat perkakas yang memang dibutuhkan banyak pengerjaan secara fisik, itu karena memang dengan perkakas maka pekerjaan yang tidak bisa dilakukan oleh tangan kosong dapat dilakukan dengan perkakas. Perannya yang penting dalam hampir semua pekerjaan fisik, membuat perkakas sudah mulai banyak bertebaran jenis dan ragamnya, bahkan dengan metode pergerakannya yang sudah mulai ada digerakan dengan mesin.


Meski sudah banyak perkakas yang modern, tapi beberapa perkakas tangan atau perkakas manual pun masih menjadi andalan di banyak pekerjaan, seperti salah satunya adalah tang yang berguna di banyak sektor pekerjaan, salah satunya adalah perbaikan atau reparasi. Ada banyak jenis tang, tapi tang kombinasi merupakan tang yang unik dalam banyak pekerjaan, tidak terkecuali dalam pekerjaan perbaikan dalam beberapa hal.


Mengenal Tang Kombinasi yang Memang Unik serta Sangat Berfungsi dalam Perbaikan


Tang adalah perkakas yang bentuknya mirip seperti gunting, tapi kegunaannya tidak sama dengan gunting pada umumnya. Sebuah ciri khusus dari tang yang menandakan dia adalah tang, yakni dari adanya penjepit dengan dua ujungnya yang runcing. Untuk tang kombinasi, dia memiliki bentuk seperti huruf X jika itu direnggangkan. Pada bagian kepala tang, dia memiliki bentuk lancip, seperti penjepit, yang pada lokasi dari kepalanya ada di ujung tang.


Bagian kepala dari tang kombinasi umumnya dibuat dari material logam seperti baja. Kemudian pada bagian penjepit tang, kontur ujung dibuat bergerigi rapat. Hal itu agar tang tersebut memiliki gerigi yang memang dapat digunakan untuk menjepit kabel atau kawat. Untuk bagian dalam tang kombinasi, Anda akan dengan cepat menemukan bahwa ada kontur bergerigi yang memang renggang. Jadi dengan demikian, dari penampilan uniknya serta ciri tang tersebut, jelas tang kombinasi adalah perkakas yang berperan penting dalam bidang reparasi.


Ada banyak fungsi dari berbagai jenis tang, begitu juga dengan tang kombinasi dalam banyak bidang pekerjaan. Nah adapun fungsi tang kombinasi dalam perbaikan atau reparasi, antara lain adalah:


  • Berguna untuk berbagai macam keperluan yang dibutuhkan pada proses perbaikan, baik itu otomotif, kelistrikan, dan masih banyak lagi lainnya yang memang tidak bisa menggunakan kunci atau tangan kosong.

  • Tang kombinasi memang berguna untuk perbaikan, seperti pada pengerjaan perbaikan yang membutuhkan pemotongan kawat dan kabel yang berada di sistem kelistrikan mobil atau komponen lain.

  • Karena umumnya perbaikan melibatkan suatu pengerjaan penahan pada beban kerja, maka tang kombinasi bisa berperan untuk itu. Dengan tang kombinasi, maka ia bisa berperan menjadi penahan bahan kerja, seperti pada baut, mur, paku, dan sebagainya yang ada dalam proses pengencangan.

  • Dalam perbaikan, tang kombinasi juga berguna untuk menjepit benda, terutama pada benda yang tidak dapat disentuh langsung menggunakan tangan, seperti bahan kerja dengan suhu tinggi.

  • Tang kombinasi pun dapat berperan penting pada perbaikan dengan menjadi pengungkit pembuka penutup benda seperti kepala aki mobil.

  • Dalam bidang perbaikan kelistrikan, tang kombinasi berperan unik dalam menjadi alat penyambung kabel-kabel yang ada.

  • Tidak hanya dalam perbaikan yang sudah direncanakan, tang kombinasi dapat berperan penting juga dalam perbaikan secara mendadak, seperti digunakan untuk kebutuhan cepat dalam memotong kabel atau kawat, hingga memipihkan serta mengupas kabel, serta lain sebagainya.


Itulah artikel dari kami mengenai keunikan dan fungsi tang kombinasi dalam pengerjaan perbaikan atau reparasi. Kiranya bermanfaat untuk Anda semua dalam menambah wawasan Anda. Jika Anda semua ingin memiliki perkakas tang atau jenis lainnya, maka rekomendasi kami yang terbaik serta berkualitas ada pada perkakas Tenka yang berada di IndahJaya.com


Comments


bottom of page