top of page

Kerusakan Umum pada Selang Industri dan Cara Mengatasinya



Pekerjaan di industri terdiri dari beberapa proses yang beragam, dimana umumnya dalam menyelesaikan pekerjaan di berbagai bidang industri, alat seperti selang sangat dibutuhkan. Ini karena selang dapat digunakan untuk mengikat peralatan sesuai dengan fungsi masing-masing. Adapun sistem pada selang industri dirancang untuk menyalurkan atau mengangkut bahan cair atau gas, dimana itu dari suatu tempat ke tempat lainnya.


Nah umumnya juga, selang-selang yang digunakan dalam sistem yang biasanya terbuat dari bahan karet, plastik, kulit, atau logam akan mengalami beberapa masalah. Dimana masalah tersebut adalah kerusakan yang memang nyatanya umum dialami oleh beberapa selang industri. Tentu masalah atau kerusakan umum tersebut harus segera diatasi, yang mana cara mengatasinya harus sesuai dengan kerusakan yang dialami.

Inilah Kerusakan Umum pada Selang Industri dan Bagaimana Cara Mengatasinya

Selang Industri Bocor

Selang industri atau selang lainnya bisa berkemungkinan mengalami kebocoran. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, mulai dari benturan dengan benda lainnya, selang terlalu ditarik sangat keras, atau memang lainnya yang bisa merusak kulit selang. Tentunya selang industri yang mengalami kebocoran bisa berdampak buruk bagi pengerjaan selang, dimana itu juga akan berdampak pada masalah kerugian, bahkan bisa berpotensi menyebabkan kecelakaan.


Nah adapun cara mengatasinya, selang dapat ditambal dengan seal tape, atau tambalan kuat lainnya yang sesuai dengan lubang bocor pada selang. Namun akan lebih baik untuk mengatasi masalah tersebut dengan melapisi selang dengan pelindung, atau yang lebih baiknya adalah mengganti selang bocor tersebut dengan selang yang baru atau memiliki spesifikasi yang sesuai dan tepat.

Selang Industri Mengeras

Selang industri yang mengeras atau kaku biasa disebabkan dari faktor eksternal seperti sinar ultraviolet dan panas pada lingkungan yang memang terkenal sangat mempengaruhi. Umumnya itu bisa terjadi pada bahan selang dari vinyl chloride resin yang memang keras, tapi dibuat menjadi lentur karena plasticizer. Namun dari adanya faktor eksternal tersebut yang bisa mencairkan plasticizer, maka itu membuat vinyl chloride kembali mengeras karena ada peristiwa migrasi plasticizer ke permukaan selang.


Untuk mengatasinya, Anda bisa rebus selang dengan air yang cukup panas sampai selang kembali melunak dengan sendirinya. Meski belum begitu efisien, tapi beberapa ditemukan bisa mengatasinya. Namun ada baiknya, Anda bisa mengganti selang tersebut dengan selang yang baru tapi memiliki spesifikasi sesuai. Lalu pada selang baru selalu perhatikan faktor penyebab selang mengeras atau kaku, hal ini agar nantinya tidak terjadi lagi pada selang industri tersebut.

Selang Industri Kendor

Selang industri yang teksturnya menjadi kendor, itu bisa disebabkan dari kesalahan penggunaannya yang tidak sebagaimana yang dianjurkan. Sehingga penggunaannya yang tidak sesuai membuat selang industri lama kelamaan akan kendor, alhasil selang pun mudah lepas dan membahayakan banyak hal.


Jadi selang masalah kendor harus segera diatasi, dimana itu adalah dengan merekatkan ujung selang kendor agar ia tidak terlepas. Selain itu, bisa juga gunakan pelindung selang, atau memang mengganti selang tersebut ke selang industri yang baru.

Selang Industri Berbau

Tentunya selang industri yang menjadi bau, itu karena selang tersebut kotor dan lama tidak dibersihkan. Ini bisa terjadi karena selang digunakan untuk mengalirkan fluida yang memang kotor, seperti limbah atau sampah. Untuk mengatasinya, cara mudahnya adalah dengan membersihkan seluruh selang, begitu juga pada dalam selang secara menyeluruh sampai selang tersebut bersih dan tidak berbau lagi.


Itulah kerusakan umum pada selang industri dan cara mengatasinya. Semoga jadi manfaat bagi Anda dan juga kepada yang lainnya. Anda bisa mendapatkan selang terbaik dan berkualitas dari produk Toyox. Nah mengenai selang dari Toyox, Anda dapat ketahui lebih lanjut dan lengkapnya dengan mengunjungi laman IndahJaya.com


Comments


bottom of page