top of page

Inilah Jenis Lampu yang Cocok Untuk Lampu Plafon Agar Estetik



Pengertian plafon, dikenal sebagai batas tertinggi untuk biaya kredit yang disediakan oleh suatu pihak terhadap debitur. Namun sebenarnya, selain dikenal dengan pemahaman seperti itu, plafon pun dapat dikenal dengan pemahaman yang menyatakan bahwa plafon adalah sesuatu rangkaian atau konstruksi yang berada di langit-langit ruangan. Nah plafon yang berada di atas pun, tentunya perlu dilengkapi dengan lampu yang tepat.


Pemilihan lampu pada plafon pun harus tepat, karena kalau tidak demikian, maka plafon akan tidak begitu menarik serta tidak begitu estetik. Jadi ada baiknya Anda yang ingin menambahkan lampu pada plafon, maka cari dan gunakan lampu yang cocok. Jika Anda bingung, maka Anda bisa simak artikel kami ini selengkapnya. Hal itu karena di artikel ini, kami akan berikan beberapa jenis lampu yang memang cocok untuk plafon agar terlihat estetik.


Inilah Jenis Lampu yang Cocok Untuk Lampu Plafon Agar Terlihat Estetik

Lampu LED Panel

Lampu LED merupakan salah satu jenis lampu paling populer yang digunakan di banyak tempat, terutama pada interior hunian yang mewah dan memang minimalis. Alasannya, karena memang LED panel berbentuk bulat atau tabung, yang mana itu secara tidak langsung akan memberikan kesan cahaya yang tersembunyi. Lalu dengan bentuk lampu yang terkesan seperti menghilang memang juga sangat khas dengan tema minimalis.


Jadi dengan keindahan tersebut, maka tidak heran jika lampu ini cocok ditanam di dalam plafon, sehingga dengan begitu maka cahayanya akan dengan cepat memancar pada dinding, lantai, dan bahkan pada plafon itu sendiri. Nah adanya kesan dramatis pun bisa membuat langit-langit menjadi lega dan cocok diaplikasikan pada berbagai ruangan yang ada plafon nya.


Lampu Hias

Lampu hias pun bisa menjadi pilihan tepat agar plafon terlihat estetik. Namun sebelum menerapkan lampu hias di atas plafon, maka ada baiknya Anda memastikan plafon Anda memiliki ketinggian yang cukup, setidaknya bisa mencapai 4 meter dari lantai ke langit-langit.


Mengapa? tujuannya, agar lampu hias yang digantung yang memang menjuntai, tidak membuat rumah Anda terkesan sempit, atau tidak bertabrakan dengan benda lain atau mungkin kepala Anda. Sebagai saran, Anda bisa pilih lampu hias gantung dengan desain yang sederhana, kemudian sesuaikan dengan pilihan atribut lain yang ada di ruangan Anda.


Lampu Kotak

Lampu kotak merupakan lampu yang juga banyak dipilih sebagai centerpiece untuk menghias ruangan berdesain minimalis, terutama pada plafon. Nah dengan asupan cahaya yang lebih besar dari lampu tersebut, maka lampu kotak biasanya akan dipasang pada ruang tamu atau ruang keluarga, tepatnya di langit-langit seperti plafon. Untuk ruangan yang lebih luas, maka lampu tersebut bisa dikombinasikan dengan lampu LED Roll.


Jadi pilih lampu kotak dengan nuansa warna bening atau hitam putih yang desainnya simpel agar kesan minimalis tetap terasa, serta bisa memberikan pandangan yang begitu estetik. Kemudian, untuk lampu centerpiece minimalis lain pun juga ada yang berbentuk bulat dan sedikit menonjol, tetapi pilihlah bentuk sesederhana mungkin yang minim ukiran dan tekstur untuk Anda andalkan pada ruangan Anda.


Lampu Downlight

Berikutnya ada lampu downlight, yang mana lampu ini juga cocok untuk langit-langit ruangan atau plafon. Alasannya, selain indah dan menarik, lampu downlight juga tidak memakan tempat, itu karena pemasangannya yang tersembunyi atau ditanam dalam plafon atau dinding ruangan. Namun walau tersembunyi, lampu ini pun juga bisa memberikan penerangan yang merata pada suatu ruangan yang ada.


Itulah artikel yang membahas mengenai jenis lampu yang memang cocok untuk plafon agar terlihat estetik, kiranya jadi manfaat bagi Anda semua. Jika Anda menginginkan lampu yang bisa diandalkan dan memang bermanfaat, maka rekomendasi kami adalah lampu sensor Proforce yang banyak unggulnya serta memang terbaik dan berkualitas. Untuk mendapatkan lampu sensor Proforce, maka Anda bisa ketahui lebih lanjut di IndahJaya.com


Comentários


bottom of page